RAPAT BULANAN PENGADILAN TINGGI TANJUNGKARANG
BANDAR LAMPUNG | Selasa, 05 Juli 2022 Pengadilan Tinggi Tanjungkarang melaksanakan Rpat Rutin Bulanan bulan Juli. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Tinggi Tanjungkarang Bpak Dr. Mochamad Djoko, SH.,M.Hum dan Wakil Ketua Bapak H. Suwidya, SH.,LLM dan dihadiri oleh seluruh Hakim Tinggi, Pejabat Struktural maupun Fungsional. Dalam Rapat tersebut membahas tentang hal-hal yang terkait dengan kinerja yang dilaksanakan di Pengadilan Tinggi Tanjungkarang.
Sebagai bentuk Evaluasi terhadap hasil kerja pada bulan sebelumnya serta temuan-temuan yang harus segera diselesaikan pada Hasil Surveilan Badilum 29 Juni yang lalu, Ketua Pengadilan Tinggi Tanjungkarang membahas satu persatu terhadap bidang yang berkaitan dan mencari solusi terbaik untuk menyelesaikannya.
Bagaimana Cara Mendapatkan Pelayanan Informasi?
Ketua Mahkamah Agung RI pada tanggal 5 Januari 2011 telah menerbitkan Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor 1-144/KMA/SK/I/2011 tentang Pedoman Pelayanan Informasi di Pengadilan.
Syarat dan Tata cara Pengaduan
Syarat dan tata cara pengaduan mengacu pada Lampiran Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI No. 076/KMA/SK/VI/2009 tanggal 4 Juni 2009 tentang Pedoman Pelaksanaan Penanganan Pengaduan di Lingkungan Lembaga Peradilan.
Bantuan Hukum Untuk Masyarakat Tidak Mampu
Mahkamah Agung RI pada tanggal 9 Januari 2014 telah menerbitkan Peraturan Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pedoman Pemberian Layanan Hukum Bagi Masyarakat Tidak Mampu di Pengadilan.
Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas